Gowa— LSM Perak DPC Gowa Dan ketua Investigasi LSM YBH Kompak Indonesia Investigasi Sulsel telah menemukan proyek pembangunan Lapangan Futsal Di desa Bontobiraeng Selatan kecamatan Bontompo yang diduga Asal-asalan dan Mangkrak
” proyek lapangan futsal dengan menggunakan Dana Desa di desa Bontobiraeng Selatan kecamatan Bontompo dengan nilai total 466.000.000,00, hasil temuan dilokasi lapangan menggunakan bahan material Bekas karna dilihat keadaannya banyak besi bekas di las dan baut dari tiang banyak sudah berkarat serta dipinggir lapangan ada yang retak, sinyalir pengerjaan tidak sesuai dengan Spesifikasi dan ada dugaan Mark up dana sehingga pengerjaan itu jadi Mangkrak dan asal-asalan ” ujarnya Ibrahim
Menurut Ibrahim yang akrab disapa Dg. Naba ini sudah melakukan pengecekan lapangan dan akan melakukan permintaan kepada inspektorat Gowa untuk melakukan pemeriksaan dan akan melaporkan hal ini juga kejaksaan Gowa jika tidak ditanggapi Inspektorat.
” jadi kami sudah cek kelapangan langsung dan Faktanya banyak baut dan besi bekas malahan lebih parahnya lagi pinggiran lapangan ada yang retak. Ini pengerjaan jelas asal-asalan dan terkesan ada dugaan penggelembungan anggaran. Kami juga minta pihak inspektorat bertindak cepat untuk melakukan pemeriksaan ulang kembali. Kami akan kawal dan merencanakan melaporkan kasus ini kekejati Gowa atau Kepolres kalau tidak ada kejelasan dari hasil pemeriksaan Inspektorat.
Sementara itu Ketua DPC Gowa LSM Perak Taufan mengatakan berdasarkan pekerjaan serupa dengan anggaran seperti itu maka harus sesuai dengan Spesifikasi jangan Merubah
” diduga pengerjaan dilakukan ini secara terburu-buru karna dilihat dari hasil pantauan dilapangan, menurut dugaan saya anggaran dengan dana seperti itu ada disinyalir Mark up dana desa untuk pembangunan Lapangan Futsal ” beber Taufan.