Informasi Terkini
News  

Dukung Program Pemerintah, Bhabinkamtibmas Polsek Somba Opu Hadiri Musrenbang di Kelurahan Tamarunang

Lintas.my.id Bhabinkamtibmas Polsek Somba Opu Polres Gowa, Aipda Satriadi Alamsyah menghadiri undangan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di Kantor Kel. Tamarunang Jl. Malino Ling. Panggentungang Kel. Tamarunang Kec. Somba Opu Kab. Gowa, Selasa (14/1)


Kegiatan yang dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan pemerintah Kecamatan, tokoh masyarakat, dan lembaga terkait ini bertujuan untuk membahas program pembangunan dan Infrastruktur di wilayah tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Aipda Satriadi Alamsyah berperan aktif dalam mendukung kelancaran acara dan memastikan keamanan serta ketertiban selama kegiatan berlangsung.

Aipda Satriadi Alamsyah, sebagai Bhabinkamtibmas, memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini dan menyampaikan pentingnya sinergi antara pihak kepolisian, pemerintah, dan masyarakat dalam program pembangunan dan infrastruktur, yang memerlukan kerjasama lintas sektor untuk mencapainya.

“Kami mendukung penuh upaya pemerintah daerah maupun kecamatan, dan akan terus bekerja sama dengan masyarakat untuk menciptakan wilayah tersebut berjalan aman, lancar dan kondusif,” ujar Aipda Satriadi Alamsyah.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari peserta yang hadir, yang berharap upaya ini dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Humas Polsek Somba Opu

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif