Takalar- Bhabinkamtibmas Desa Mangindara dan Desa Barammamase Polsek Galsel Polres Takalar, Bripka Jufri B. menghadiri acara Musyawarah Desa Pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Desa Tahun Anggaran 2021 Desa Barammamase, yang berlangsung di Kantor Desa Desa Barammamase Kec. Galesong Selatan Kab. Takalar, Senin (15/2/2021).
Kegiatan Musdes Rancangan APBDes tahun 2021 Tersebut dilaksanakan setiap tahun Anggaran.
Bripka Jufri B. Selaku Bhabinkamtibmas Desa Barammamase dan Desa Mangindara Polsek Galsel yang hadir pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa semoga pembahasan Rancangan APBDes tahun Anggaran 2021 bisa berjalan dengan lancar dan tertib serta Program APBDes yang dituangkan dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat Desa Barammamase.
“Kami himbau kepada seluruh masyarakat dan para tokoh dan kepala Desa yang hadir untuk senantiasa berpatisipasi dalam menjaga situasi Kamtibmas yang diwilayah hukum Polsek Galesong Selatan Kab Takalar agar tercipta situasi yang aman, nyaman, harmonis dan kondusif ditengah-tengah masyarakat khususnya di Desa Barammamase,” imbuh Bripka Jufri.
Selain itu, Bhabinkamtibmas menyampaikan Sosialisasi terkait Protokol Kesehatan yang di anjurkan Pemerintah dalam upaya mencegah dan memutus rantai penyebaran virus Copid-19 diwilayah hukum Polsek Galesong Selatan Kab Takalar, dengan selalu menggunakan masker, menjaga jarak, rajin mencuci tangan dengan sabun dan menghindari kerumunan orang,” tutupnya.
Terpisah, Kapolsek Galsel Iptu Muhammad Ashar yang dikonfirmasi oleh Kasi Humas Polsek Galsel mengatakan bahwa kehadiran petugas Bhayangkara Pembina Keamanan dan ketertiban masyarakat pada pelaksanaan kegiatan rapat musyawarah di desa merupakan sinergitas kepolisian untuk dalam mendukung pelaksanaan kegiatan di Desa agar bisa berjalan lancar dan tertib.” Ujar Kapolsek Galsel.