Gowa- Kapolsek Bajeng Polres Gowa Iptu Sunardi, SH, MH bersama beberapa personil Polsek Bajeng melakukan penaburan benih ikan lele di kolam ikan lele yang dibuat di lahan belakang Kantor Polsek Bajeng, Senin (25/1/2020) pagi.
Budidaya ikan lele ini dilakukan, dengan memanfaatkan lahan kosong di belakang Kantor Polsek Bajeng untuk menjaga ketahanan pangan melalui budidaya ikan lele.
Ada pun jumlah bibit ikan yang ditabur sebanyak 2500 bibit ikan lele di dalam kolam 1 berukuran 2 m x 4 m.
Kapolsek Bajeng dikonfirmasi di lokasi memberikan penjelasan bahwa untuk kolam 2 yang berukuran 3 x 4 akan dilakukan penambahan lagi, sehingga jumlahnya bisa lebih banyak dari kolam 1 dan hasilnya benar-benar maksimal saat memasuki masa panen, bisa bermanfaat untuk anggota maupun masyarakat.
“Dalam situasi pandemi Covid19 seperti sekarang ini dan nantinya hasil panen ikan, bisa di manfaatkan oleh anggota maupun warga sekitar, sehingga bisa mengurangi beban dimasa pandemi covid19 ini dan mendukung pemerintah dalam mensosialisasikan program ketahanan pangan,”kata Kapolsek.
Kapolres Gowa Akbp Budi Susanto, SIK ditempat terpisah, menyambut baik dan memberi dukungan penuh apa yang dilakukan jajaran Polsek Bajeng dalam upaya memelihara ikan lele, mengingat manfaatnya yang sangat besar untuk kedepannya.
(Humas Polsek Bajeng)