Informasi Terkini
News  

Peduli, Kapolres Sinjai Berikan Tali Asih Kepada Anggotanya Yang Memiliki Anak Menderita Penyakit DMP

Sinjai – Kepedulian Kapolres Sinjai Ajun Komisaris Besar Polisi (Akbp) Iwan Irmawan, S.Ik,M.Si terhadap anak yang menderita suata penyakit ditujukan kepada semua kalangan dan apabila mendengar atau menerima laporan maka langsung mengunjunginya dan berikan bantuan.

Kali ini, Jum’at (11/12/2020) saat Kapolres Sinjai mengunjungi Polsek Sinjai Tengah ditengah menerima laporan bahwa ada anak personil Polsek Sinjai Tengah yang memiliki anak menderita penyakit DMP (Dystrophy Muscular Progressive) atau kelemahan otot panggul atau paha yang menyebabkan tidak bisa berjalan seperti anak seusianya.


Anak tersebut an. lel. Syawal Ridwan umur (11) tahun, pasangan dari Brigpol Muh. Ridwan anggota Polsek Sinjai tengah.

Pada kegiatan tersebut, Kapolres Sinjai langsung memberikan tali asih berupa bantuan dana Kepada Brigpol Muh. Ridwan serta dukungan moril agar tetap sabar dalam merawatnya, karna sesungguhnya anak dan sakit itu juga merupakan ujian dari Allah SWT agar tetap semangat dan mudah-mudahan nantinya diberi kesembuhan oleh Allah SWT.

Kegiatan tersebut sebagai wujud perhatian dan kepedulian Kapolres Sinjai terhadap anak yang menderita suatu penyakit.

Kapolres Sinjai Akbp Iwan Irmawan S.Ik.,M.Si mengatakan bahwa kita sebagai keluarga besar Polres Sinjai jika ada personil maupun keluarganya yang sakit maka kita harus peduli minimal dukungan minimal do’a karena dukungan dan kepedulian itu sangat penting dalam proses penyembuhan.

Kegiatan Kapolres Sinjai sudah menjadi tradisi selama menjabat Kapolres apabila mengetahui ada personil dan keluarganya yang sedang sakit maupun kepada warga yang kurang mampu.

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif